Selasa, 17 April 2018

Partai Berkarya Targetkan 3 Kursi Tiap Daerah di Banten




Sekjen Partai Berkarya Priyo Budi Santoso menyatakan, pihaknya hanya menargetkan 3 kursi DPRD di setiap daerah baik di tingkat Provinsi, Kabupaten dan Kota di Indonesia tak terkecuali di Provinsi Banten. Hal ini dianggap cukup baik untuk partai baru di kancah politik dalam menghadapi Pemilihan Legislatif (Pileg) dan Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019.

“Untuk DPRD provinsi, kota dan kabupaten kita menargetkan 3 kursi. Mungkin teman-teman beranggapan Partai Berkarya berambisi dalam memasang target ini. Tapi, inilah mimpi kami yang sedang dipersiapkan pada tahun politik kali ini,” Kata Priyo setelah menghadiri acara Konsolidasi dan Silaturahmi Partai Berkarya Provinsi Banten di Gedung Cilegon Creative Center, Selasa (17/4/2018).

Ia mengaku, target untuk kursi legislatif ini dinilai sangat realistis untuk partai baru sekelas Partai Berkarya. Meskupun partai – partai lama telah lebih dahulu terjun di dunia perpolitikan, sambungnya, Partai Berkarya sebagai partai baru tetap optimis bisa mencapai target yang diharapkan.

“Mungkin partai-partai lama akan mempertahankan kursi legislatif yang dimilikinya. Berbeda halnya dengan kami (Partai Berkarya,red) yang akan memasang target 3 kursi DPRD,” ujarnya.

Ia mengakui jika Provinsi Banten merupakan provinsi yang memiliki pemimpin potensial seperti provinsi lain di Indonesia. Bahkan, Banten telah banyak melahirkan tokoh-tokoh politik dan ulama yang memiliki karisma di mata masyarakat.

“Banten sangat potensial. Oleh karena itu, kami ingin perolehan suara di Banten lebih besar sejajar dengan provinsi lainnya di Indonesia,” katanya.

Disinggung mengenai target Pilres di 2019 mendatang, Partai Berkarya saat ini belum menentukan siapa tokoh yang akan diusung maju pada pilres mendatang. Saat ini, pihaknya masih berkonsentrasi terhadap kegiatan Pileg di Indonesia dan di Banten.

“Yah saat ini kita masih konsentrasi dulu lah di Pileg ini. Nanti aja menit-menit terakhir kita akan umumkan calon Pilpres tersebut,” pungkasnya.

Hadir dalam acara konsolidasi partai itu, Ketua DPW Partai Berkarya Provinsi Banten,  Helldy Agustian dan jajaran pengurus DPW dan  DPD Partai Berkarya lainnya.

Source : SelatSunda.com

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit, sed diam nonummy nibh euismod tincidunt ut laoreet dolore magna Veniam, quis nostrud exerci tation ullamcorper suscipit lobortis nisl ut aliquip ex ea commodo consequat.

0 comments:

Posting Komentar

Start Work With Me

Contact Us
JOHN DOE
+123-456-789
Melbourne, Australia

Advertisement